Kamis, 29 Maret 2012

Suami ku, Ayah anak ku, Sahabat Hidup ku


Saya mengenalnya sudah hampir lima tahun yang lalu.. J cukup lama juga yah ternyata. Mulai dari masa PDKT-an yang tiba-tiba ke gap sama temen-temen jadi pacaran dan tak lama kemudian menikah lalu dikaruniai seorang putri kecil kesanyangannya yang membuatnya di panggil Ayah. J

Dari sejak pacaran kita sudah hidup LDR-an Long Distance Relationship dan sampai sekarang sudah punya gadis mungil kita masih LDR-an.. kenapa oh kenapa.. ? karena Bunda nya masih melanjutkan study yang belum selesai di sebuah kota tempat tinggal kita. Status ayahnyaa PJKA Pulang Jumat Kembali Ahad.

Berbagai kendaraan sudah di uji coba oleh nya untuk berkumpul bersama keluarganya dari Pesawat  Kereta Api Kelas eksekutip Bisnis bahkan ekonomi yang nota bene harus berdesak2an awalnya enggak mauu tapi apa daya semua tiket sudah habis hanya itu satu2 nya kendaraan yang membawanya pulang ke rumah. Tetap di lakoninya meski akhirnya mengeluh minta di pijit – pijit karena kecapean… J  

Rasa cinta nya yang luar biasa kepada kami pengorbanannya kepada kami tak akan pernah berbanding segala apapun di dunia ini. Totalitas dalam bekerja juga totalitas dalam berkleuarga, dan masih tetep bisa menyalurkan hobbi nya.

Dia adalah anak idaman para Ibu  di dunia, selalu memeluk erat hati ibu nya, sebuah perhatian seorang anak pada Ibunya yang membuat iri para istri. Hati yang begitu lembut sikap yang begitu bijaksana dan kekonyolan kekonyolan yang membuat kita semua tertawa lepas. Seorang ayah yang bersaing dengan adiknya untuk mendapatkan perhatian anak nya, karena anaknya sering menganggap om nya adalah ayahnya. Seorang suami yang sangat manja sama istrinya tapi kadang juga di omelin sama istrinya, seorang suami yang keras kepala yang harus selalu menang kala berdebat bersama istrinya. J



Menjadi apappun kamu bermetaforsa kamu adalah suami ku dan semoga memorfosa itu adalah selalu menuju untuk kebaikan. Kamu adalah ayah dari anak – anak ku dan sahabat dalam hidupku. J



Wid Love

Tidak ada komentar:

Posting Komentar